Film horror yang satu ini wajib masuk daftar tonton lo
Duo sineas di balik film horror “Shutter” (2004) dan “The Wailing” (2016) bekerja sama untuk menggarap sebuah film Thailand berjudul “The Medium.”
Banjong Pisanthanakun yang merupakan sutradara “Shutter” akan mengarahkan film tersebut, sementara Na Hong-jin yang merupakan sutradara film “The Wailing” akan duduk di bangku produser.
Baca juga: Gajah Hutan Masuk Dapur Warga untuk Cari Makan; Mirip Layanan Drive-Through Restoran Cepat Saji
“The Medium,” film horror tentang ilmu hitam Thailand
Film ini akan mengusung kisah tentang ilmu hitam di negeri gajah putih, tepatnya di wilayah Isan.
Wilayah tersebut jadi tempat bersemayam dewi bernama Ba Yan yang dipuja warga setempat.
Sebuah keluarga pun menjadi dukun Ba Yan secara turun temurun selama beberapa generasi. Hingga suatu titik, kehidupan keluarga tersebut berubah karena tradisi tersebut.
Baca juga: Punya 1,2 Juta Subscriber dan Penghasilan Rp150 Juta, YouTuber Ini Malah Dituding Kaya Karena Pesugihan
Nggak asing dengan genre horror
Baik Banjong Pisanthanakun maupun Na Hong-jin bukanlah nama yang asing di genre film horror.
Keduanya berhasil menuai kesuksesan di genre tersebut.
Film “Shutter” yang merupakan film penuh pertama Banjong menuai respon positif ketika film tersebut ditayangkan, hingga dibuat ulang menjadi versi Hollywood pada tahun 2008.
Langkah Banjong Pisanthanakun semakin pasti setelah merilis Hello Stranger dan film horor romantis, Pee Mak, yang menjadi salah satu film terlaris di Thailand dengan pendapatan box office mencapai USD33 juta.
Sementara itu, Na Hong-jin dikenal luas berkat film The Chaser (2008), The Yellow Sea (2010) dan The Wailing (2016) yang bukan cuma sukses di pasar, namun juga mendapat sejumlah penghargaan.
-
Studio Ghibli Perkenalkan Koleksi Loungewear yang Terinspirasi Dari Karakter-Karakter Utama Perempuannya
-
Jepang Dirikan Perguruan Tinggi Kari, Pertama dan Satu-Satunya di Dunia
-
The Simpsons Ada Kemungkinan Gak Akan Pernah Tamat
–
Dari skala 1 sampe 10, seberapa excited lo untuk nonton film ini? Let us know in the comments below!