Taylor Swift dinobatkan sebagai musisi dengan penghasilan tertinggi Amerika Serikat pada 2020
Taylor Swift mencatat sejarah, untuk pertama kalinya musisi dengan bayaran tertinggi bukan dari konser.
Melansir dari Billboard Money Makers, awal pekan ini, kondisi pandemi covid-19 membuat penghitungan pendapatan banyak musisi berubah. Hal ini karena konser dan tur yang biasanya jadi sumber pundi-pundi uang paling besar harus ditiadakan sementara.
“Tidak mengherankan bahwa berkurangnya sumber pendapatan langsung menyebabkan penurunan tajam perolehan nafkah para musisi top, secara kolektif dihasilkan US$387 juta selama 2020, turun dari US$969 juta pada 2019,” tulis Billboard.
Pandemi sendiri seakan menjadi bencana pada pendapatan tur. Namun kondisi ini menaikkan arus royalti karena lebih banyak fans yang mendengar rekaman musik dari rumah.
Baik melalui Radio, platform streaming, atau yang lainnya yang biasa mereka beli dengan uang untuk konser dan festival.
Taylor swift, US $ 23,8 juta
Berdasarkan rinciannya, ia mendapatkan penghasilan ini dari Streaming, penjualan album, publikasi, dan tur.
Untuk pertama kalinya dalam sejarah Money Makers, pendapatan konser gak menjadi penentu pertama no.1 dalam daftar. Karena pandemi memiliki pengaruh sedikit terhadap peringkat secara umum.
Swift pun menempati posisi teratas, semata-mata pendapatan dari master rekaman dua albumnya pada 2020, Folklore dan Evermore.
Menurut catatan billboard, Swift mengambil 46 persein dari total penjualan dan royalti streaming. Persenan ini jauh lebih besar daripada musisi yang gak memiliki masternya sendiri, yaitu 33 persen.
Adapun Swift diketahui mendapatkan US $ 10,6 juta, penjualan US$ 10 juta, dan publikasi US$ 3,2 juta.
Post Malone dan Celine Dion
Menyusul Swift pada peringkat setelahnya, pada posisi kedua ada Post Malone dengan pendapatan US $ 8,1 juta dari streaming. US $ 712.500 dari penjualan album, US $ 2 juta dari publikasi dan US $ 12,4 juta.
Ia sempat mengadakan tur sebelum semua harus tutup karena pandemi menyerang.
Setelah itu, ada Celine dion, dengan US $ 17,5 juta. Dengan pendapatan US $ 290 dari streaming, US $ 215 ribu dari penjualan album, dan US $ 2,4 ribu dari publikasi.
Sebelum pandemi ia juga sempat membuat tur dan mendapat US $ 17 juta.
-
“Summer Tears” Tandai Lahirnya Eka Winky Project dan Label Musik EDM Baru!
-
Justin Bieber Catatkan Rekor “Artis Termuda” Dengan 100 Lagu yang Tembus Billboard Hot 100
-
Gubernur Ingin Arak Bali Mendunia Seperti Soju Korea