The Dark Pictures: Man of Medan menjadi salah satu game yang sedang hangat dibicarakan. Game ini mengangkat legenda kapal Ourang Medan yang tentu sangat menarik bagi orang Indonesia, khususnya di Sumatra Timur. Pada masa kolonial dulu kata “orang” ditulis dan dilafalkan sebagai “ourang”. Dan tentunya “Medan” mengacu pada ibu kota provinsi Sumatra Utara.
Secara garis besar game ini menceritakan empat remaja asal Amerika bernama Alex, Fliss, Brad, dan Julia yang memilih berlibur di tengah lautan, menyelam, karena merasa penasaran dengan sisa-sisa Perang Dunia II yang terkubur di Selat Malaka.
Di tengah-tengah liburannya itu, tiba-tiba ada prompak yang memaksanya untuk menelusuri kapal misterius. Keadaan mulai sengit sesampainya di kapal misterius itu. Antara ingin kabur dari jeratan perompak atau dari gangguan mahluk halus dalam kapal misterius itu.
Kapal Kargo Ourang Medan
mengutip dari Tirto, ternyata pada masa kolonial, kapal-kapal perusahaan pelayaran Belanda, Koninklijk Paketvaart Maatschappij (KPM), dengan nama berbau Indonesia adalah hal yang sering ditemui. Setidaknya ada kapal KPM dengan nama Sawah Loento, Benkoelen, dan Siaoe. Banyak catatan menyebut kapal Ourang Medan adalah kapal barang Belanda. Kapal ini hilang antara 1947-1948 dalam pelayaran. Namun, tak pernah jelas di mana lokasinya dan kapan kapal ini hilang.
Ada yang mengatakan bahwa ada gas beracun yang bocor sehingga membunuh semua awak kapal. Ada juga yang bercerita bahwa setiap awak kapal mati dengan mulut terubuka dan mata melotot.
Marck mengutip Proceedings of the Merchant Marine Council. U.S. Coast Guard (Mei 1952), wajah mereka membeku, mereka semua tewas, seekor terrier yang jadi anjing kapal juga ditemukan tak bernyawa. Anehnya tak ada luka di tubuh orang-orang yang meninggal. Ada yang menduga mereka kena gas beracun.
Namun ada juga yang berteori bahwa kapal ini diserang oleh UFO, but no one knows. Simak trailer-nya di atas.