Pemkot Semarang siapkan hadiah total Rp5 juta

Setelah “sukses” bikin netizen cringing dengan nyolong logo SHIELD milik Marvel, kini Pemkot Semarang akhirnya membuka open submission buat desain logo.

Hal ini diungkapkan lewat laman media sosial.

Dalam pengumumannya, penyelenggara pun menyiapkan hadiah total senilai Rp5 juta buat para pemenang.

Baca juga: Indonesia Ajukan Reog Ponorogo ke UNESCO, Jangan Sampai Keduluan Malaysia?

Pemkot Semarang bikin lomba desain “karena banyaknya masukan dari masyarakat”

Dalam unggahannya, Pemkot Semarang mengaku membuat sayembara desain tersebut karena banyaknya masukan dari masyarakat.

Desain logo para peserta pun diharapkan dapat mewakili simbol dan filosofi Perisai Tata Ruang dalam pembangunan perkotaan untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi, kemudahan investasi yang muaranya adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Lomba tersebut diadakan dari periode 4 April hingga 24 April. Sementara pengumuman pemenang bakal diadakan pada 2 Mei.

Baca juga: Nadiem Makarim Dorong Bahasa Indonesia jadi Bahasa Resmi ASEAN, Ini Alasannya!

Tuai kritik

Pemkot Semarang sebelumnya menuai kritik setelah merluncurkan Spatial Holistic Integrated Environtment and Land Division (SHIELD) di Kantor Dinas Tata Ruang.

Namun logo yang digunakan memicu reaksi negatif karena menyerupai SHIELD milik Marvel.

Ketika disorot Netizen, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengaku hal ini harusnya tak jadi masalah karena tidak digunakan untuk tujuan komersil.

Your thoughts? Let us know in the comments below!

SHIELD Resmi Diperkenalkan Pemkot Semarang, Apa Tugas dan Fungsinya?