DwayneThe RockJohnson telah mengonfirmasi tanggal tayang film Black Adam, musuh bebuyutan dari Shazam.

Melalui akun Instagram, “The Rock” dirinya menampilkan konsep dari karakter yang akan diperankannya sekaligus mengumumkan bahwa film tersebut akan hadir pada 22 Desember 2021.

“Berbeda dengan peran yang pernah aku mainkan sebelumnya ketika aku berkarir dan aku bersyukur bisa melakukan perjalanan ini bersama. BLACK ADAM, 12.22.21″ tulis The Rock dalam akun Instagram-nya.

Source: Instagram @therock

Alasan Ia Tidak Bisa Menjadi Superman

Related image
Source: Giphy

Dirinya juga menceritakan bahwa sejak kecil dirinya bermimpi untuk menjadi superhero.

Dalam postingan itu, The Rock juga menuliskan caption yang cukup panjang, bercerita tentang mimpinya untuk menjadi superhero sejak kecil.

“Seperti kebanyakan anak-anak yang tumbuh dewasa, aku bermimpi menjadi seorang pahlawan super. Memiliki kekuatan super yang keren, berjuang untuk apa yang benar dan selalu melindungi orang-orang,” tulis postingnya.

Dirinya juga mengidolakan karakter Superman, namun ia sadar bahwa dirinya tidak bisa seperti itu karena punya karakter pemberontak yang sangat berbeda dengan Superman.

“Tetapi ketika aku berfantasi beberapa tahun lalu, aku sadar bahwa aku tidakan bisa menjadi pahlawan seperti Superman. Aku terlalu rebellious. Terlalu ribut. Terlalu menantang terhadap kebiasaan dan otoritas,” ucap The Rock.

Siapa itu Black Adam?

Image result for BLACK ADAM THE ROCK

Black Adam merupakan salah satu Anti-Hero yang memiliki kekuatan yang sama dengan Shazam. Pada tahun 1200 SM, Shazam menjadi imam besar untuk firaun Ramses II di Mesir. Penyihir itu semakin lama semakin tua dan mencari seorang juara layaknya seperti Billy Batson untuk mewarisi kekuatannya. Pangeran muda Teth-Adam dari Kahndaq tampaknya layak untuk menjadi penyihir dengan keadilan dan kesopanannya.

Gambar terkait

 

Namun sebelum Teth-Adam menjadi “Shazam”, kekuatan tersebut diwariskan kepada Blaze. Ketika Teth-Adam menyebut nama “Shazam,” alih-alih mendapatkan kekuatan penyihir, ia diberkati dengan kekuatan 6 dewa Mesir: Shu, Heru, Amon, Zehuti, Aton dan Mehen. Jadi, meskipun Adam mengucapkan nama “Shazam,” dia tidak mendapatkan kekuatan dari penyihir, melainkan Dewa Mesir tersebut.

Hasil gambar untuk kahndaq ahk ton

Selama itu dirinya mengabdi pada Mesir selama bertahun-tahun namun Ahk-Ton penjahat gila membunuh keluarganya dan merusak Kahndag. Ahk-Ton yang merupakan imam tidak bisa ditangkap oleh Adam sehingga dirinya memakamkan keluarganya dan kembali ke Ramses.

Rasa bencinya terhadap Ahk-Ton membara dan pada akhirnya Adam berhasil membunuh pendeta tersebut untuk pembalasan dendam atas kematian keluarganya. Setelah berhasil membunuh, dirinya kembali ke Kahn-Dag dan menguasai pemerintahaan Kahn-Daq dengan paksa.

Gambar terkait

Mengetahui bahwa Black Adam mewarisi kekuatan yang jahat dirinya, diasingkan oleh penyihir yang memberikan kekuatannya ke bintang terjauh di seluruh galaksi. Setelah 5000 tahun, Black Adam kembali dan mencari pewaris Shazam yakni saat itu adalah Billy Batson.

Black Adam akan hadir di layar lebar pada 21 Desember 2021, penasaran dengan cerita lengkap dari Black Adam Check the origin of Black Adam below

 

Image Source: [Comicbook]