Who, What & Where
Baru-baru ini, media BBC meluncurkan film dokumenter “Burning Sun: Exposing the secret K-pop chat groups” pada Minggu (19/05/2024). Dokumenter tersebut membahas pengalaman dua jurnalis Korea Selatan kala menginvestigasi skandal seks yang menyeret beberapa artis K-Pop ternama, seperti Seungri eks Big Bang, penyanyi Jung Joon-young, dan eks gitaris FT Island Choi Jong-hoon.
Burning Sun sendiri merupakan kelab malam yang menjadi tempat terjadinya salah satu skandal terkompleks di Korea Selatan yang terkait dengan kasus pelecehan ini. Tempat dituduh jadi berbagai lokasi kejahatan, mulai dari pelecehan seksual, prostitusi, penjualan narkoba, penghindaran pajak, dan korupsi polisi.
Sumber: BBC World News & Bloomberg
Kasus ini kemudian menjadi ramai di Korsel karena melibatkan berbagai selebritas papan atas dalam chatroom yang jadi inti dari skandal tersebut, dikutip dari Koreaboo.
(via Giphy)
Beberapa Artis yang Terlibat:
- Seungri
- Jung Joon-young
- Choi Jong-hoon
Tentang Jurnalis di Dokumenter Burning Sun
Dokumenter BBC tersebut mengangkat cerita reporter Park Hyo-sil dan Kang Kyung-yoon yang membantu terkuaknya skandal seks ini. Park menjadi reporter yang meliput kasus rekaman video seks Jung Joon-young, sementara Kang adalah reporter yang menerima informasi terkait chatroom terkait skandal seks ini.
Kala melaporkan kasus ini, Park menerima komentar abusif di dunia maya bahkan diteror lewat email dan telepon. Nggak hanya Park, Kang juga menjadi korban trolling di media sosial akibat mengangkat kasus ini.
When, Why & How
Sebetulnya, kasus skandal seks ini sempat terdengar pada 2016, ketika pacar dari artis K-pop Jung Joon-young mengaku pria itu secara rahasia merekam video seks. Namun, pacar Jung menarik tuduhannya.
Pada 2019, kasus skandal seks ini kembali ramai setelah muncul tuduhan terhadap Jung. Pada 2016, ketika diperiksa polisi, Jung sempat meninggalkan handphonenya di perusahaan forensik. Informan anonim kemudian memutuskan buat membuka informasi tentang skandal seks ini hingga sampai ke salah satu reporter media di Korsel, SBS, dikutip dari BBC World News.
(via Giphy)
Gimana Peran Seungri Dalam Kasus Ini?
Dilansir dari Koreaboo, Seungri menjadi salah satu anggota chatroom yang jadi tempat ‘berbagi’ video seks ilegal dalam skandal Burning Sun ini. Seungri juga dinyatakan bersalah karena mengatur sex trafficking, perjudian terlarang, dan berbagai dakwaan lain.
Artis K-pop ini lalu menjalani hukuman penjara selama satu setengah tahun.
Gimana Peran Jung Joon-young Dalam Kasus Ini?
Jung Joon-young disebut-sebut jadi tangan kanan Seungri dan juga sangat terlibat dalam chatroom tersebut, dikutip dari Koreaboo. Jung diketahui sempat merekam dirinya melakukan seks dengan berbagai perempuan dan nge-share video seksnya 11 kali di chatroom ini sejak 2015.
Nggak hanya itu, Jung juga diketahui sempat memperkosa berbagai beberapa perempuan. Akibat kejahatannya ini, ia harus menjalani hukuman penjara selama 5 tahun, dikutip dari Korea JoongAng Daily.
Adanya Peran Kepolisian di Kasus Burning Sun
Sebagaimana dilansir The Korea Times, ada pejabat kepolisian dengan nama keluarga Yoon yang diduga terlibat dalam kasus Burning Sun dan berupaya menutupi ketidaksesuaian yang terjadi di sana. Yoon diduga menerima suap bahkan penghancuran bukti.
Yoon bahkan disebut-sebut sebagai orang yang membantu menutupi transaksi terlarang di kelab Burning Sun dan sejumlah bisnis lain dan beroperasi di bawah Seungri.
Peran Goo Hara di Kasus Burning Sun
Dalam dokumenter BBC, seorang reporter bercerita kalau artis K-pop Goo Hara, yang juga merupakan eks member dari girl group KARA turut berperan dalam terbukanya kasus Burning Sun, dikutip dari Koreaboo.
Hara mengaku ke reporter Kang kalau dia sempat melihat berbagai hal aneh di ponsel Choi Jong-hoon, yang ikut terlibat dalam kasus skandal seks ini. Dan ketika Kang kesulitan mendapatkan informasi, Hara membujuk Choi Jong-hoon untuk berbicara ke reporter.
(via Giphy)
What are your thoughts? Let us know!
(Courtesy of BBC & Antara)