Dianggap tidak masuk akal
Fitur blokir yang kini masih ada rencananya akan dihilangkan oleh Elon Musk.
Rencananya kemampuan untuk memblokir akun yang tidak diinginkan hanya berlaku untuk mode DM.
Lewat cuitannya, Musk mengisyaratkan keinginan itu dan menyebut opsi memblokir sangatlah tidak masuk akal.
“Blokir akan dihapus sebagai ‘fitur’ kecuali untuk DM (direct message),” kata Musk dalam sebuah kiriman di platform X.
Is there ever a reason to block vs mute someone?
Give your reasons.
— Tesla Owners Silicon Valley (@teslaownersSV) August 18, 2023
Menghapus fitur blokir bertentangan dengan panduan Apple dan Google Play
Dilansir dari VOA, penghapusan tersebut mungkin bertentangan dengan panduan yang dikeluarkan oleh Apple dan Google.
Apple menyatakan aplikasi harus bisa menyediakan sistem pembelian dalam aplikasi (in-app system) untuk memblokir konten buatan pengguna.
Itu berarti pengguna harus bisa memiliki opsi memblokir pengguna lain yang bersifat kasar.
Sama halnya, Google Play juga meminta aplikasi melakukan hal serupa.
Didesak untuk mempertahankan fitur blokir
Aktivis anti perundungan Monica Lewinsky mendesak X agar mempertahankan fitur penting agar orang tetap merasa aman secara online.
Namun Kepala Ekseskutif X Linda Yaccarino mendukung langkah Musk.
“Keamanan pengguna di X adalah prioritas pertama kami. Dan kami sedang membangun sesuatu yang lebih baik dari fungsi blokir dan senyap yang ada. Silahkan terus kirim umpan balik,” kata Yaccarino.
Top image via (Photo by Chris Delmas / AFP)
—
Let us know your thoughts!
-
Kenapa Masalah Polusi Udara Jakarta Tak Kunjung Usai?
-
Social Media Overload, Ketika Orang Kewalahan Baca Informasi di Medsos
-
Riset: Gen Z Lebih Milih Ngontrak Karena Nggak Sanggup Beli Rumah