Kembali ke Anfield: Adidas Jadi Mitra Resmi Lagi

Liverpool FC dan Adidas resmi menjalin kerja sama multi-tahun yang akan kembali menempatkan tiga garis khas Adidas di seragam The Reds mulai 1 Agustus 2025. Ini menjadi kali ketiga Adidas menjadi mitra jersei resmi Liverpool setelah periode 1985-1996 dan 2006-2012.

“Semua orang di klub dengan suka cita menyambut kembalinya Adidas ke keluarga LFC. Kami menikmati kesuksesan yang fantastis bersama di masa lalu, dan menciptakan beberapa seragam Liverpool paling ikonik,” ujar CEO Liverpool Billy Hogan dalam pernyataan resminya.

Dengan kesepakatan ini, Adidas akan menyediakan seragam pertandingan, pakaian latihan, serta apparel gaya hidup untuk tim pria, wanita, akademi, dan staf LFC Foundation.

Warisan Sukses: Dari Masa Lalu ke Masa Depan

Kembalinya Adidas membawa nostalgia bagi para penggemar Liverpool, mengingat beberapa era kejayaan klub terjadi saat mengenakan seragam dari brand asal Jerman ini. Di era pertama (1985-1996), The Reds meraih tiga gelar Liga Inggris dan tiga Piala FA. Saat kembali bermitra pada 2006-2012, Liverpool juga menikmati momen-momen ikonik, termasuk perjalanan mereka di Liga Champions.

“Adidas dan Liverpool berbagi ambisi kesuksesan, dan kami tidak dapat lebih senang lagi untuk kembali bekerja sama. Kami ingin berterima kasih kepada Nike atas dukungan mereka selama lima tahun terakhir,” lanjut Hogan.

CEO Adidas Bjorn Gulden pun menyambut kerja sama ini dengan antusias. “Klub ini adalah salah satu nama terbesar dan paling ikonik di sepak bola dunia dengan basis penggemar yang luar biasa besar. Kami sudah tidak sabar untuk menghadirkan teknologi terbaru dalam seragam mereka,” ujarnya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by adidas Football (@adidasfootball)

Adidas, Bintang Liverpool, dan Ambisi Baru

Kerja sama ini juga didukung oleh hubungan baik Adidas dengan beberapa pemain kunci Liverpool, seperti Mohamed Salah, Trent Alexander-Arnold, dan Alexis Mac Allister.

“Jersi yang dikenakan pada kerja sama sebelumnya adalah salah satu yang terbaik yang pernah dibuat. Kami berharap bisa menghadirkan kembali beberapa desain klasik dan menciptakan produk baru yang menarik bagi penggemar,” tambah Gulden.

Kembalinya Adidas ke Liverpool terjadi di momen yang tepat. Saat ini, The Reds sedang tampil impresif di berbagai kompetisi, memimpin klasemen sementara Liga Inggris, lolos ke babak gugur Liga Champions, dan melaju ke final Piala Liga.

Seragam Baru, Era Baru

Detail jersei kandang dan tandang Liverpool yang baru akan diumumkan melalui kanal resmi klub dan Adidas, serta mulai tersedia pada 1 Agustus 2025.

Dengan rekam jejak kesuksesan bersama Adidas, para penggemar kini bisa menantikan era baru Liverpool dengan semangat juara dan desain ikonik yang tak hanya keren, tapi juga membawa warisan kejayaan klub ke level berikutnya.

Let us know your thoughts!

  • Sah! Tiga Pemain Naturalisasi Resmi Jadi WNI, Timnas Indonesia Makin Solid

  • Kluivert Umumkan Skuad Garuda, Ada Dua Nama Baru!

  • Neymar Comeback! Dipanggil Timnas Brasil untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026