Sejak akhir tahun lalu hingga kini awal 2022, muncul fenomena di kalangan pesohor Tanah Air, yaitu mengadopsi spirit doll, alias boneka arwah.

Di antara para artis, desainer sekaligus presenter Ivan Gunawan jadi akar dari booming-nya tren adopsi boneka arwah.

Fenomena ini melibatkan para seleb memperlakukan boneka tersebut layaknya bayi sungguhan. Sebagian orang percaya, boneka yang realistik itu bisa mendatangkan keberuntungan. Hal ini kemudian menimbulkan perdebatan di kalangan netixzen.

Mulai dari masyarakat awam hingga pemuka agama pun angkat suara. Begini kata psikiater!

Boneka sejak lama digunakan sebagai media arwah

Adopsi Spirit Doll Ramai di Kalangan Seleb, Apa Kata Psikiater?
via Pinterest

Melansir Kompas, pesialis kedokteran jiwa dari Rumah Sakit EMC dr. Andri, SpKJ, FAPM buka suara soal fenomena spirit doll ini.

Sebenarnya fenomena seperti ini, saya nggak tahu kapan mulainya. Karena yang kita tahu spirit doll yang terkenal seperti Chucky atau Anabelle itu bukan sesuatu yang biasa, tapi menyeramkan. Jadi tidak akan dipelihara atau dirawat manusia.” kata Andri.

Lewat Twitter-nya, ia juga sempat berkata kalau boneka memang sejak lama orang pakai sebagai media bagi arwah. Misal, di budaya Tionghoa, patung-patung di Kleteng terisi para arwah atau dewa untuk membantu manusia.

Sementara di Indonesia, ada pula budaya boneka arwah, seperti jailangkung, jenglot, dan lainnya. Menurutnya, ini hanya perbedaan media saja, dan kepercayaannya tetap ada.

Spirit doll di kalangan seleb, fenomena sesaat saja?

Ia pun menambahkan, selama orang yang merawat boneka masih bisa membedakan dengan kesadaran antara hal yang nyata dan yang tidak, ini tak jadi masalah.

Jadi, selama orang itu menyadari fenomena yang terjadi di dirinya sendiri, tak mengganggu kehodupan maupun kualitas hidupnya, memelihara boneka bukan jadi indikasi masalah kejiwaan pada dirinya.

Andri menganggap, mengadopsi spirit doll yang marak di kalangan seleb ini kemungkinan hanya fenomena sesaat. Apalagi, mengingat masyarakat Indonesia suka sekali hal-hal sensasional berbau mistis.

Apakah lo pernah tertarik punya spirit doll?

Baca juga: