Seorang chef di Guatemala melakukan sesuatu yang unik dan tak biasa. Pasalnya, ia mencoba memanggang pizza di atas lahar panas.

Seorang ahli masak yang bekerja di restoran pasta normalnya akan memasak menggunakan oven yang lebih modern. Lantas apa jadinya jika dimasak di atas lahar panas?

Chef Masak Pizza di Lahar Panas, Begini Jadinya!

Chef Pizza Lahar Panas
Food and Wine

Chef ini bernama David Garcia. Ia pertama kali menemukan lahar panas yang mendidih di pegunungan berapi Pacay Guatemala.

Sejak melihat itu, ia langsung termotivasi untuk memasak dan memanggan pizza langsung di atas lahar panasnya. Walau terbilang ekstrem, ia seakan tak peduli dan sangat semangat untuk mencoba membuatnya.

Read more:

Chef Pizza Lava
Food and Wine

Hal tersebut langsung diliriknya sebagai peluang bisnis dan akhirnya chef ini mendirikan restoran khusus pizza lava itu. Garcia pun mengaku kalau ide memasak di atas lahar panas ini datang setelah melihat seorang pemandu wisata yang memanggang marshmallow di atas cairan vulkanik.

“Sejujurnya, saya mengambil ide ini dari video tersebut. Saya bertanya-tanya, apakah ada bahan masakan lain yang memungkinkan untuk dimasak dengan model seperti ini,” kata Garcia dikutip dari Food and Wine.

Memasak di Atas Lahar Ternyata Sulit!

Chef Pizza Lava
Food and Wine

Motivasinya menciptakan menu makanan yang unik nyatanya tak semudah saat memasak. Hasil maksimalnya tak didapatkan secara instan, bahkan ia mengalami beberapa kegagalan.

Ternyata memasak di atas lahar perlu teknik memasak khusus dan harus sangat hati-hati. Karena lava ini sangat panas, jika terlalu lama dimasak tentunya akan cepat gosong.

Selain itu kehati-hatian juga harus dilakukan sang chef untuk menjaga alat masaknya. Jika tidak hati-hati, siap-siap saja alat masaknya tersapu lahar panas dan hangus di perjalanan.

_

Seperti apa ya rasanya pizza lava ini?