McDonald’s ungkap bakal bikin brand spin-off restoran CosMc’s
Pada Kamis, 27 Juli 2023 waktu setempat, McDonald’s mengumumkan bahwa mereka akan mengungkap brand restoran spin-off yang bernama CosMc’s.
Jaringan restoran baru ini akan mulai dibuka dan diperkenalkan kepada publik pada tahun 2024 mendatang.
Akan lakukan uji coba pada 2024
Sang CEO mengatakan bahwa CosMc’s merupakan restoran yang menggunakan model small-format yang membawa semua “DNA” yang dimiliki oleh McDonald’s namun tetap memiliki ciri khasnya sendiri.
“Restoran ini menggunakan model small-format dengan semua DNA McDonald’s, tetapi tetap memiliki kepribadian uniknya sendiri,” kata CEO CosMc’s Chris Kempczinski.
Pihak perusahaan akan melakukan uji coba terlebih dahulu kepada CosMc di beberapa lokasi dalam “geografi terbatas” pada awal 2024 mendatang.
Restoran makanan cepat saji raksasa MCD mengatakan akan membagikan rincian lebih lanjut tentang rencana besar ini pada Investor Day di bulan Desember mendatang.
Ambil nama dari salah satu maskot McDonaldland di iklan tahun 80-90an
Nama dari restoran spin-off McDonald’s ini diambil dari nama maskot McDonaldland yang muncul di iklan pada akhir 1980-an dan awal 1990-an.
Dalam iklan-iklan yang muncul pada periode tersebut, CosMc’s digambarkan sebagai sebuah alien dari luar angkasa yang sangat membutuhkan makanan McDonald’s.
Restoran spin-off ini diharapkan akan menghidupkan kembali maskot CosMc usai kembalinya maskot badut McDonald’s, Grimace, yang membantu penjualan restoran makanan cepat saji baru ini.
Pada bulan Juni lalu, mereka merilis menu paket yang berisi milkshake berwarna ungu cerah yang diberi nama “Grimace Birthday Meal.”
—
Let uss know your thoughts!
-
PBB dan Ilmuwan: Era Pemanasan Global Berakhir, Berganti Era Pendidihan
-
Pria Nigeria Menangis Selama Berjam-jam Demi Pecahkan Rekor dengan Nangis 100 Jam
-
CEO Mattel: Siap untuk Sekuel Barbie dan Dalam Proses Pembuatan Film Mainan-mainan Lain
-
Mbappe Tolak Tawaran Fantastis Al Hilal, Desas-desus Gabung Real Madrid Makin Kencang
Courtesy of Unsplash/Lyman Hansel Gerona