Ketika ada kemungkinan orang mencuri DNA artis buat keperluan “reproduksi.”
Pada 2012 lalu, sempat beredar kabar penyanyi ternama Madonna kerap meminta sterilisasi ruang gantinya kala ia melangsungkan pertunjukkan. Alasannya, Madonna berupaya mencegah seseorang supaya nggak bisa “mencuri” DNA-nya.
Bahkan, Madonna disebut-sebut sampai membentuk “tim sterilisasi” untuk membersihkan jejak DNA dirinya yang mungkin bisa didapatkan dari air liur, rambut, ataupun kulit karena khawatir dengan fans yang terobsesi dengannya. Entah rumor ini beneran terjadi atau enggak, ternyata pencurian DNA bisa betulan dilakukan.
Sumber: News18
(via Giphy)
Pengamat Soal Kemungkinan Pencurian DNA Artis
Sebagaimana dilansir Georgia State University, kemungkinan soal pencurian DNA artis ini bukanlah hal yang mustahil. Bayangin aja seseorang “bisa” menghasilkan anak menggunakan DNA dari artis film favoritnya, apa nggak serem?
Profesor dari Georgia State University, Yaniv Heled, mengungkapkan kalau pencurian DNA bukanlah hal yang mustahil dan sudah berhasil dilakukan pada tikus. Ia juga mengatakan hal ini bisa dilakukan jika seseorang punya uang dan sumber daya yang diperlukan, dan juga merupakan perpanjangan dari konsep “genetic paparazzi.”
“Anda mengambil sel-sel kulitnya, lalu Anda menempatkan itu (sel kulit) dalam berbagai proses, Anda kemudian bisa mengubah itu (sel kulit) menjadi stem cells dan mengubah stem cells tersebut menjadi sel reproduktif. Apa yang bisa membuat orang berhenti mengambil material genetik dan kemudian menggunakannya untuk tujuan reproduktif?”
- Profesor di Georgia State University Yaniv Heled.
Apa Itu Genetic Paparazzi?
Menurut Heled, genetic paparazzi merupakan ide untuk mengumpulkan DNA artis, melakukan sekuensi terhadap DNA itu, dan kemudian mempublikasikan temuannya.
Ia juga menyoroti teknologi sekuensi genetik yang kini hanya sebesar printer, di mana orang bisa mengambil sampel DNA yang baik, kemudian menaruhnya di sebuah alat untuk mendapatkan sekuensi yang akurat terkait genetik orang itu.
Sementara itu, Tech Times menyebut genetic paparazzi sebagai orang-orang yang memiliki misi untuk mencari dan mendapatkan DNA figur ternama yang diinginkan, seperti artis dan politikus.
(via Giphy)
Informasi yang Bisa Diketahui dari Sekuensi Genetik
- Golongan darah
- Warna mata
- Kelainan genetik
- Prediksi terhadap penyakit tertentu, seperti alzheimer
- Leluhur dan keluarga seseorang
Gimana Cara Orang Bisa Dapetin DNA Artis?
Sebagaimana dilansir UNILAD, seseorang bisa mendapatkan DNA artis lewat berbagai barang unik yang sempat disentuh artis itu, kayak bekas permen karet dan sisa makanan yang ternyata dijual di e-commerce. Barang-barang itu memuat DNA genetik yang bisa “membantu” orang buat mencuri DNA artis.
Melihat situasi ini, nggak menutup kemungkinan pencurian DNA bisa terjadi.
Kasus Pencurian Data Perusahaan Uji Genetik 23andMe
Pada 2023, beberapa hackers dikabarkan berhasil mencuri informasi personal 6,9 juta konsumen perusahaan uji genetik 23andMe, menggunakan password lama beberapa konsumen. Ini menyebabkan data konsumen seperti relasi keluarga, tahun lahir, dan lokasi geografis bocor.
Meski begitu, kabarnya pencurian data ini nggak termasuk rekam DNA.
23andMe sendiri merupakan perusahaan yang melacak garis keturunan seseorang lewat genetik.
Sumber: BBC & The Guardian
(via Giphy)
What are your thoughts? Let us know in the comment!
(Photo courtesy by Pexels)