Kick Avenue Awali 2023 dengan “Manis”

Kick Avenue memulai 2023 dengan pengumuman mengenai pendanaan baru melalui akuisisi investasi Seri A.

Putaran pendanaan tersebut dipimpin oleh dua marketplace yang berbasis di Korea, KREAM.

Tidak hanya KREAM, marketplace asal Malaysia SneakersLAH pun turut bergabung dengan total pendanaan $2.900.000 dengan penilaian yang dirahasiakan.

Marketplace yang Sudah Banyak Dikenal oleh Publik

Pertama kali didirikan pada tahun 2017 oleh sang Co-founder Christopher Eko, Alwin Sasmita dan Reinaldo Gunawan, yang kemudian menggandeng Jeffry Jouw sebagai Penasihat Bisnis.

Kick Avenue tumbuh menjadi salah satu marketplace paling terkenal yang menawarkan begitu banyak variasi terutama sepatu sneaker dari brand-brand internasional dan lokal.

Beberapa di antaranya adalah Ventela, Compass, New Balance, Adidas, Nike dan masih banyak lagi.

Setelah mendapatkan pendanaan awal dari Insignia Ventures Partners pada akhir tahun 2019 lalu, Kick Avenue kini meluncurkan kategori luxury yang menyediakan produk desainer kelas atas.

Mereka juga menambahkan lebih banyak lagi brand dan varian sneaker  ke marketplace mereka, dengan tujuan memperluas target pasar.

Rencana Peningkatan Layanan dengan Sediakan Offline Showroom

Kick Avenue rencananya akan mengalokasikan dana yang mereka terima dari pendanaan Seri A tersebut untuk meningkatkan pelayanan saat melakukan transaksi.

Mereka ingin meningkatkan pengalaman penjualan dan pembelian yang lebih baik lagi bagi pejual dan pelanggan.

Improvisasi tersebut meliputi penyediaan showroom offline untuk memberikan pengalaman berbelanja yang lebih nyaman.

“Memastikan kepuasan pelanggan baik untuk pembeli maupun penjual sudah pasti menjadi milik kami saat ini tujuan utama dan tentu saja penjualan umum akan mengikuti,” kata COO Kick Avenue, Alwin
Sasmita.

 

Let uss know your thoughts!

Image via Kick Avenue