Tepat di pembuka bulan Desember 2020, langit di Jakarta tampak sangat cerah dan biru. Beberapa gedung tinggi menjulang pun dapat terlihat dengan baik dengan jarak pandang yang cukup jauh.

Hal ini terlihat dari beberapa unggahan netizen di media sosial yang menunjukkan langit cerah di Jakarta. Karena dianggap sangat jarang terjadi di Jakarta, mereka pun tidak mau ketinggalan untuk mengabadikannya.

Langit Jakarta Sangat Cerah

langit jakarta cerah
via IQAir

Tumben-tumbenan langit Jakarta di pembuka Desember 2020 ini terlihat sangat cerah. Sepertinya ini jadi hal yang tidak biasa untuk warga Jakarta karena biasanya melihat langit abu-abu.

Karena heran, “Kok tumben sih langit Jakarta bisa se-cerah ini?” gue pun memutuskan untuk periksa air quality di Jakarta. Ternyata benar saja, melalui situs resmi IQAir menunjukkan air quality Jakarta di angka 17.

langit jakarta cerah
via IQAir

Dalam IQAir, ini masuk kategori GoodKarena kondisi langit ini tidak biasa terjadi di Jakarta, banyak orang yang mengunggahnya di media sosial sebagai bentuk apresiasinya.

Tertulis air quality index 17 US AQI dan main pollutant PM 2.5. Ternyata setelah dilihat dari track record-nya, kondisi langit Jakarta yang baik ini sudah terlihat sejak Minggu, 29 November 2020.

Hari Ini Surabaya Jadi Kualitas Udara Terburuk

langit jakarta cerah
via IQAir

Melihat Jakarta dengan kualitas udara yang terbilang baik, gue jadi penasaran dengan kualitas udara di wilayah lainnya. Ternyata, Surabaya justru hari ini menempati posisi pertama dengan kualitas udara terburuk.

Surabaya tercatat dengan 163 US AQI, diikuti Semarang dengan 78 US AQI dan Palembang dengan 61 US AQI. Mungkin ini bisa jadi prestasi tersendiri buat warga Jakarta karena bisa mendapatkan kualitas udara sebaik ini.

_

Warga Jakarta, coba yuk keluar bentar liat langitnya. Bagus banget! Kira-kira kualitas udara ini bakal bertahan lama gak ya?

Gimana tanggapan Lo?