The Eras Tour ‘lahirkan’ banyak remarkable moment

Taylor Swift saat ini sedang menjalankan tur dunianya yang bertajuk “The Eras Tour” yang ia mulai dari 17 Maret hingga 9 Agustus 2023 mendatang.

Ada banyak hal yang di-highlight pada tur dunia tersebut salah satunya adalah remarkable performance dari penyanyi yang berasal dari Pennsylvania tersebut.

Tak hanya itu, euphoria dari para penggemar pun jadi hal yang menarik di sepanjang tur dunia Taylor.

Seorang penggemar jual air hujan bekas Taylor Swift

Seperti misalnya seorang penggemar yang menjual sebuah wadah berisi air hujan dari salah satu konser Taylor Swift.

Penggemar tersebut mengumpulkan air hujan menggunakan wadah saat perempuan berusia 33 tahun tersebut mengadakan konser di Foxborough, Massachusetts.

Taylor menggelar konser di Foxborough pada Sabtu, 20 mei 2023 dan berlokasi di Stadion Gillette.

https://www.instagram.com/p/CsgYx5bs7Y9/?utm_source=ig_embed&ig_rid=e3c34157-b8ec-493c-8710-16e2bde7886b

Dijual online seharga Rp3,7 juta

Saat itu penyanyi yang mendapat gelar Honoris Causa atau Doktor Kehormatan ini menampilkan lagu-lagu masterpiece miliknya meski di tengah hujan lebat.

Tanpa menunda atau menghentikan konser, penyanyi dan penulis lagu tersebut tetap memberikan penampilan yang maksimal meski diguyur hujan lebat.

Tak ingin menyia-nyiakan kesempatan, seorang penggemar berinisiatif untuk menjual air hujan bekas Taylor Swift manggung di Stadion Gillette.

Menggunakan sebuah wadah yang bertuliskan “Era’s Tour Rain Gillette Stadion”x` seharga 250 dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp3,7 juta.

Let uss know your thoughts!

Courtesy of Instagram/@TaylorSwift