Dipecahkan oleh perusahaan kereta api di Swiss

Swiss jadi pemecah rekor untuk kereta penumpang terpanjang di dunia.

Rekor tersebut berhasil dipecahkan oleh sebuah perusahaan kereta api di Swiss.

Mereka mengklaim telah berhasil pecahkan rekor untuk kereta penumpang terpanjang di dunia tersebut pada Sabtu 29 Oktober 2022.

Nggak cuma panjang, jalurnya pun sulit

green lake near mountain during daytime
via Unsplash

Rute yang dilewati oleh kereta yang di produksi oleh Perusahaan Kereta Api Rhaetian adalah jalur pegunuangan Alpen, yang panoramanya terkenal menakjubkan namun cukup sulit untuk dilalui.

Dilansir dari AP, perusahaan Kereta Api Rhaetian tersebut berhasil pecahkan rekor dengan memproduksi sebuah kereta yang memiliki panjang 1,9 km atau 1,2 mil.

Tidak hanya menjadi yang terpanjang di dunia, kereta di Swiss tersebut juga mampu melintasi jalur dengan medan yang cukup sulit untuk dilalui dengan ukuran gerbong yang sangat panjang.

Terdiri dari 100 gerbong, kereta dengan panjang 1,9 km tersebut dijalankan di sepanjang rute yang ditetapkan sebagai Warisan Dunia UNESCO 2008, Albula atau Bernina dari Preda ke Berguen.

Orang-orang berjejer di lembah demi lihat keretanya

green trees on green grass field under blue sky and white clouds during daytime
via Unsplash

Perjalan yang dilewati jika ditotal akan memakan waktu satu jam lebih.

Rute yang dilewati tersebut dikenal dengan jalur dengan banyak kelokan di daerah pegunungan Alpen.

Bagi orang-orang yang antusias dengan penampakan kereta sepanjang 1,9 km itu, akan berjejer di lembah untuk melihat kereta penumpang tersebut melewati Pegunungan Alpen.

Menurut laporan dari AP, Renato Fasciati selaku Direktur Kereta Api Rhaetian, menyatakan upaya rekor tersebut dimaksudnkan untuk meng-highlight pencapaian tekni di negara tersebut dan perayaan 175 tahun kereta api di Swiss.

What are your thoughts? Let uss know!

Image: via Unsplash