Individu hiu paus baru berhasil ditemukan di perairan Indonesia Timur

Individu hiu paus (Rhincodon typus) baru berhasil ditemukan di perairan Indonesia Timur tepatnya di area Taman Nasional Teluk Cenderawasih (TNTC), Kwatisore, Kabupaten Nabire, Papua Tengah.

Penemuan ikan hiu yang diketahui spesies ikan terbesar ini dilakukan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) bersama PT Pertamina International Shipping (PIS).

Penemuan yang berhasil dilakukan berkat monitoring KLHK dan PIS di TNTC

Pada rilisan pers dari Pertamina International Shipping disebutkan bahwa penemuan ini adalah hasil monitoring bersama.

“Hasil monitoring yang ada di lapangan didapatkan adanya individu-individu baru hiu paus yang berada di kawasan TNTC sehingga jumlah populasinya kian meningakat,” kata Corporate Secretary International Shipping Muhammad Aryomekka Firdaus dalam rilisan pers PIS di Jayapura, Selasa, 11 Juni 2024.

Temuan ini dideteksi berdasarkan hasil monitoring yang dilakukan sejak November 2023 di Whale Shark Center (WSC) Kwatisore yang dikelola oleh KLHK dan PIS.

Data tunjukkan jumlah hiu paus di Papua semakin bertambah

Aryomekka mengatakan adanya temuan individu hiu paus baru ini semakin meningkatkan jumlah populasi yang sudah tercatat sebelumnya.

“Hasil monitoring yang ada di lapangan didapatkan adanya individu-individu baru hiu paus yang berada di kawasan TNTC sehingga jumlah populasinya kian meningkat,” ujarnya.

Berdasarkan data yang dimiliki Taman Nasional Teluk Cenderawasih, hiu paus yang tercatat sebelumnya ada sekitar 195 ekor.

Setelah dilakukan proses monitoring bersama sejak November 2023 tersebut, TNTC mencatat individu-individu hiu paus baru.

Pengendali Ekosistem Habitat Seksi Pengelolaan TNTC Wilayah 1 Kwatisore, Sumaryono mengatakan berdasarkan data yang didapat per Mei 2024 jumlah Rhincodon typus yang tercatat sejauh ini berjumlah 203 ekor.


Let uss know your thoughts!