Nama aktris Korea Selatan, Bae Suzy kini tengah naik daun ketika serial Drama Korea (drakor) Start-Up rilis di Netflix. Meski serial tersebut masih running, tapi jalan ceritanya sudah berhasil menarik perhatian banyak orang.

Tanggal 25 Oktober 2020 kemarin, Start-Up baru saja merilis episode keempatnya dan meraih rating tertinggi saat ini. Bahkan Nielsen Korea mencatat serial ini mencetak peringkat nasional rata-rata 4,3 persen dan 5,0 persen.

Aksi Bae Suzy dalam serial Start-Up memang sangat mencuri perhatian. Tapi ternyata ia juga berhasil menumpahkan kemampuan akting terbaiknya dalam beberapa film atau serial lain.

Di hutan belantara, Aulion dikejar ‘monster’? Temukan Ceritanya DI SINI

Dream High (2010)

bae suzy
via Kincir

Dream High merupakan debut pertama Bae Suzy bermain film. Ia memerankan seorang Ko Hye-mi, seorang perempuan kaya raya yang bercita-cita menjadi seorang bintang di industri musik Korea.

Dalam drakor ini, Suzy beradu peran dengan Kim Soo-hyun, Taecyeon, dan Wooyoun 2PM. Drakor ini juga berhasil meraih lima piala dari 12 nominasi di KBS Awards.

Termasuk Suzy juga berhasil meraih Best New Actress dan Best Couple. Berkatnya, drakor ini jadi populer dan dibuat sekuelnya pada tahun 2012 silam.

Big (2012)

suzy
via Kincir

Berhasil dengan Dream High, Suzy melanjutkan karirnya di dunia akting dengan bermain di drakor Big pada tahun 2012 silam. Kali ini ia beradu akting dengan Gong Yoo dan Lee Min-jung.

Dalam film ini, Suzy pun kembali bersinar di KBS Drama Awards dengan berhasil masuk nominasi Excellence Award, Actress in a Miniseries, dan menang pada Popularity Actress Award.

Uncontrolly Fond (2016)

bae suzy
via K-Drama

Selanjutnya aksi Suzy yang menonjol ada pada drakor Uncontrolly Fond. Dalam drakor ini, ia beradu peran dengan Kim Woo-jin yang menjadi seorang bintang naik daun dan divonis tidak bisa bertahan hidup lama.

Tidak hanya akting, ia juga mengisi salah satu soundtrack untuk drakor ini berjudul Ring My Bell. Berkat totalitasnya, ia berhasil meraih penghargaan Best Star Award dan 1st Asia Artist Awards.

While You Were Sleeping (2017)

bae suzy
via Istimewa

Dalam drakor ini, ia mendapat banyak pujian berkat perannya. Drama ini bercerita tentang seorang perempan bernama Nam Hong-joo yang punya kemampuan melihat kejadian buruk di masa depan lewat mimpinya.

Aksinya yang mengagumkan membawanya pada penghargana Best Actress dan Best Couple Award dalam SBS Drama Awards 2017. Selain itu ia juga mendapatkan penghargaan Most Popular Actress pada Baeksang Arts Awards.

Vagabond (2019)

bae suzy
via Forbes

Aksi Bae Suzy pada drakor Vagabond juga sangat memukau. Memerankan Go Hae-ri yang merupakan anggota NIS, ia bersama Cha Dul-gun berusaha mengungkap kebenaran seputar kecelakaan pesawat yang ia tumpangi.

Vagabond juga berhasil membawanya pada penghargaan Top Excellence Award in Miniseries (Female), Best Actress, dan Best Couple di SBS Drama Awards.

Ia juga mendapat Most Popular Actress di Baeksang Actress Awards 2018.

Start-Up (2020)

bae suzy
via Soompi

Nah, kalau ini adalah drakor terbarunya yang sedang jadi idola banyak orang. Kali ini ia membawakan drama romantis bersama lawan aktingnya, Nam Joo-hyuk dan Kim Sun-ho.

Start-Up menceritakan tentang perjuangan sekelompok anak muda yang ingin membangun perusahaan rintisan. Banyak konflik menarik yang bisa Lo tonton dalam drakor ini.

Ingin sukses dan produktif? Coba rutinintas para pengusaha sukses DI SINI

_

Di drakor mana yang jadi akting Bae Suzy favorit Lo?