Kabar Dylan Sada meninggal mencuat lewat media sosial, penyebab kematian belum diketahui

Dylan Sada meninggal dunia. Ia berpulang di umur 36 tahun.

Belum diketahui apa penyebab pasti kematian sosok bernama asli Aldila Wulandari Kusumashanty Pranadjaja tersebut. Namun menurut kabar yang bersirkulasi di media sosial, ia meninggal dunia pada hari Senin (9/11/2020), pukul 7 waktu setempat.

Baca juga: Perempuan Tanah Jahanam Pecahkan Rekor FFI!

Perjalanan hidup sebelum Dylan Sada meninggal

Dylan Sada adalah model kelahiran 27 Mei 1984 yang juga dikenal sebagai fotografer.

Bukan cuma itu, ia juga dikenal piawai bernyanyi. Dylan bahkan pernah menjadi pengisi suara beberapa jingle iklan televisi. Kemampuannya ini juga ia salurkan lewat situs soundcloud @dylansada.

Sebelum menetap di Broklyn, New York, Amerika Serikat, Dylan sempat menempuh pendidikan di London Public School, Jakarta dan Limkokwing University of Creative Technology, Malaysia.

Ia meninggalkan rumahnya untuk pergi ke Amerika demi membangun karir pada usia 19 tahun.

Tak sia-sia, geliatnya di industri kreatif membuahkan hasil. Dikutip dari situs pribadinya, Dylan pernah bekerja sama dengan Majalah ELLE, Nylon, L’Officiel, ID Magazine, DIOR, Inez dan Vinoodh, L’Oreal, dan fotografer kenamaan Ryan McGinley.

Baca juga: Pizza Hut dan KFC Berkolaborasi, Hadirkan Menu Baru

Banjir bela sungkawa

Dipantau dari akin instagram pribadinya, kali terakhir Dylan menunggah foto adalah pada hari Minggu (4/10/2020).

Foto tersebut memperliatkan mirror selfie dengan kamera dengan caption berbunyi: “aku tak lagu memiliki kamera ini karena adanya covid, aku memiliki kamera itu untuk waktu yang lama dan menggunakannya dengan baik. Aku harap siapapun yang memiliki kamera itu sekarang bisa mengabadikan memori indah.”

Sayangnya, post tersebut nampaknya jadi kali terakhir Dylan muncul di jagat maya. Kolom komentarnya pun dipenuhi rangkaian pesan bela sungkawa dari banyak orang; dari Kallula, Lizzie Parra, Ayla Dimitri dan masih banyak lainnya.

Rest in Peace, Dylan Sada.