Buat lo fans Nirvana pasti tahu gitar ikonik yang sering digunakan sang vokalis, Kurt Cobain saat tampil di atas panggung. Nah, bulan depan gitar akustik yang terkenal saat digunakannya di MTV Unplugged tahun 1993 di New York ini kabarnya akan dilelang.

Fans Nirvana wajib rebutan gitar ini sih. Selain gitar ini bekas kepemilikan Kurt Cobain, cerita dan sejarah di baliknya juga membuat barang ini semakin meningkat harganya.

Kurt Cobain: Courtney Love Wants A Nirvana Musical | Time
via Time Magazine

Gitar ini bermerek Martin seri D-18E acoustic-electric yang telah dibuat tahun 1959. Walau sudah lebih dari enam dekade, gitar ini masih kokoh saat dimainkan dengan suara yang tidak usah diragukan lagi kualitasnya.

Gitar akustik Kurt Cobain ini akan dilelang dalam sebuah program penjualan berjudul “Music Icons” yang merupakan inisiatif dari rumah lelang Julien’s Auctions di Amerika Serikat. Diprediksikan, gitar ini mampu menembus angka USD 1.000.000 berkat sejarah dan perjalanan karir pemiliknya terdahulu.

Melihat Lebih Dalam Gitar yang Akan Dilelang

via Julien’s Auctions

Gitar Martin D-18E ini nantinya akan dilelang bersama beberapa atribut pelengkapnya. Salah satunya seperti hardcase asli milik Kurt Cobain yang digunakannya untuk menyimpan gitar ini, makanya gitar ini bisa awet sampai sekarang karena dijaga dengan sangat baik-baik.

Hardcase ini juga telah didekorasi untuk menunjukkan identitas diri seorang Kurt Cobain sebagai musisi. Seperti terlihat pada body hardcase tersebut yang tertempel selebaran album Poison Idea berjudul “Feel the Darkness“, tiga potongan kertas klaim bagasi, dan stiker dari Alaska Airlines.

via Julien’s Auctions

Tidak hanya tempelan-tempelan stiker yang ada di bagian luar, di bagian dalamnya kita juga akan menemukan beberapa atribut lainnya. Terdapat senar gitar Martin yang pernah digunakan Cobain, tiga pick gitar, serta tas suede yang digunakannya untuk menyimpan barang-barang kecil.

Terlihat dari apa yang ada di dalamnya, sepertinya Kurt Cobain ini adalah seseorang yang rapih dalam menata barang-barangnya ya. Senar-senar yang terikat pada gitar juga tidak ada yang terlihat menjuntai ke mana-mana, sehingga gitar ini terlihat rapih dan semakin elegan.

Ternyata Barang Lain Juga Pernah Dilelang

Cigarette-burned Kurt Cobain 'Unplugged' cardigan heading to ...
via Gulf Today

Nyatanya, gitar ini bukanlah barang pertama milik Kurt Cobain yang dilelang. Sebelumnya Cardigan yang pernah dipakai Cobain saat tampil di MTV Unplugged juga telah berhasil terjual seharga USD 334 ribu atau setara Rp 4,9 miliar.

Begitu juga dengan piring kertas yang digunakan Nirvana untuk mencatat daftar lagu pada saat tampil di Washington juga sudah terjual USD 22,4 ribu atau sekitar Rp 355 juta.

_

Buat fans Nirvana wajib banget sih ikut lelang gitar ikonik ini. Secara, gitar bersejarah ini sudah mendapatkan tempat dalam sejarah Rock n Roll sepanjang masa.