Go Skate Day 2021

Kalo lo suka dengan skateboard, perayaan tahunan Go Skate Day pasti udah nggak asing lagi buat lo.

Perayaan ini sudah ada selama hampir dua dekade dan skalanya terus membesar tiap tahun.

To celebrate it, we round up some interesting facts you might not know about!


Ada sejak tahun 2004

Go Skateboarding Day adalah gelaran tahunan yang diadakan oleh Asosiasi Internasional Perusahaan Skateboard (International Association of Skateboard Companies/IASC).

Baca juga: Drakor Racket Boys Terus Diserang Netizen Indonesia; Judulnya Diganti Jadi RacketRacist

Awalnya bukan disebut “Go Skate Day”

Sebelum populer dengan sebagai Go Skateboarding Day atau Go Skate Day, perayaan ini bermula dari gelaran bernama All-Star City Skate Jam.

Gelaran tersebut dibuat pada tahun 2002 oleh Kernel Roach dan Bryan Chin di kota New York, Amerika Serikat. Founder Go Skate Day, Don Brown pun mengusung konsep acara serupa dengan skala yang lebih besar.

Baca juga: Nike Renovasi Court di Hong Kong Pakai 20.000 Pasang Sneakers Bekas

Bukan gimmick marketing

Gelaran ini sempat dituding sebagai metode pemasaran brand-brand skate besar. Padahal faktanya nggak begitu.

Pasalnya acara ini diadakan untuk merayakan skateboard dan memperkenalkan olahraga tersebut ke publik.

Don Brown menuturkan, awal mula ia mengadakan acara ini adalah untuk menciptakan kembali rasa bebas yang para skateboarder nikmati ketika berseluncur.

Ketika itu, aku mengirimkan fax ke brand-brand skate lokal seperi Volcom dan Channel 1 dan Acme. ‘Ayo kumpul bareng dan nge-skate bareng, minum bir dan pulang,'” ujar Brown.

Lalu sekitar 20 orang muncul dan main bareng. Menyenangkan rasanya ketika melihat mereka semua melepas penat dunia kerja dan berseluncur di papan skate.”

Skateboad GIFs - Get the best GIF on GIPHY

Baca juga: Kenalan dengan Takimika, Instruktur Fitness Berusia 90 Tahun!

Nggak cuma ada di Amerika Serikat

Meski bermula di kota New York, antusiasme para pecinta skateboard di seluruh dunia telah membawa perayaan ini ke berbagai penjuru bumi.

Kini, acara tersebut pun rutin diadakan pada tanggal 21 Juni di Tokyo, Australia, Indonesia dan lebih dari 30 negara lain.

gif skateboarding japan dope tokyo china Skateboarding gif heroin  skateboards joetheprovider •

Baca juga: Rekomendasi Olahraga Era Pandemi Versi Anak USS!

Bukan cuma main skate bareng

Acara ini nggak cuma soal kumpul-kumpul dan main skate bareng.

Acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan lain seperti kompetisi, penayangan perdana film hingga acara BBQ.