Perihal Joyland Festival 2022 di Jakarta

Joyland Festival 2022 di Jakarta adalah sebuah acara yang dihelat oleh Plainsong Live yang sudah berdiri sejak tahun 2009. Sebelumnya, di tahun ini pula Joyland Festival telah diadakan di Pulau Bali dengan lineup yang tak kalah menarik.

Dalam rangkaian acara selama tiga hari, festival ini mendatangkan beberapa nama internasional seperti Mild High Club, Prep, Tennis, Phum Viphurit, dll. Tak lupa juga artis dalam negeri seperti Isyana Sarasvati, Tulus, White Shoes & The Couples Company, Yura Yunita, Afgan, dan masih banyak lagi yang turut meramaikan acara.

Festival Ramah Keluarga

Melihat anak-anak berlarian dalam sebuah festival adalah hal yang langka. Namun, di Joyland Festival kali ini, kejadian itu terlihat sangat biasa, bahkan natural.

Terlihat banyak pasangan yang datang dengan membawa buah hatinya. Tak sedikit pula yang terlihat berjoged bersama ketika penampil sedang bermain.

Selain itu, penyelenggara memiliki aturan ketat soal merokok. Ada area khusus merokok yang jauh dari kerumunan, dan jika ada penonton yang bandel, penjaga keamanan langsung menegur dan mengarahkan mereka.

Memang sejak pertama dihelat acara ini identik dengan nuansa ramah keluarga. Venue dengan rerumputan, instalasi dan booth yang terbuat dari bambu, suasana yang diberikan bakal bawa kamu sejenak melupakan kota Jakarta meski sedang berada di dalamnya.

Joyland Festival: Environmentally Conscious Festival
Joyland Festival 2022, Jakarta. USSFEED/Kevin Andreas

Jenis Hiburan yang Variatif

Musik merupakan elemen yang sangat penting dalam festival ini. Namun, keseruan Joyland Festival tak berhenti sampai di sana. Berbagai macam hiburan bisa kamu nikmati seperti menonton standup comedy, menonton film, serta mengikuti workshop.

Dari 6 panggung dan area, hanya tiga di antaranya yang memuat pertunjukan musik yaitu Joyland Stage, Plainsong Live Stage, dan Lily Pad.  Buat kamu yang sedang tak ingin melihat konser, kamu bisa nonton standup comedy di area Shrooms Garden, nonton film di Cinerillaz, dan ikut workshop di White Peacock. Tak lupa ada marketplace yang menyediakan makanan & minuman, merchandise, dan lain sebagainya.

Kalau dihitung lewat persentase, bobot musik lewat jumlah panggung adalah 50%. Angka yang besar tapi tak mendominasi karena ternyata di festival ini kamu benar-benar punya pilihan.

Biasanya, mungkin kamu bakal bingung memilih penampil musik yang mana yang akan kamu tonton dengan banyaknya panggung dan jadwal yang saling bertabrakan. Hal serupa dipastikan tak terjadi di acara ini, jadwal tak terlalu padat dan terkesan nyantai.

 

https://www.instagram.com/p/CkanXNdyrxc/?hl=en

Environmentally Conscious Festival

Dalam situsnya, Joyland Festival menyatakan diri sebagai environmentally conscious festival. Hal ini menjadi sebuah kabar baik bukan cuma bagi penonton tapi bagi lingkungan sekitar.

Inisiatif yang diberikan Joyland Festival kali ini adalah dalam bentuk pembatasan area merokok, bangunan semi permanen yang terbuat dari bambu, dan tempat isi ulang air minum. Hal ini bisa menjadi contoh yang baik bagi festival-festival lain yang mungkin akan dilangsungkan.

Joyland Festival 2022 di Jakarta, sesuai namanya, adalah acara yang menyenangkan. Crowd yang pas, jumlah penampil yang tak terlalu banyak, dan jumlah stage yang cukup mungkin mampu menobatkannya sebagai acara yang ‘cukup’ di tengah hal-hal berlebihan yang ditawarkan akhir-akhir ini.

Joyland Festival 2022, Jakarta. USSFEED/Kevin Andreas

Let us know your thoughts!