McDonald’s Indonesia rilis video kampanye terbaru di akun resminya. Kendati hanya berdurasi 30 detik, video tersebut membuat para netizen terkagum-kagum.

Bahkan video tersebut menjadi pembahasan viral. Pasalnya selain video animasi yang terlihat sangat bagus dan real, McDonald’s menyisipkan pesan kampanya yang begitu mendalam.

Kesetaraan jadi pesan utama dalam video kampanye McDonald’s Indonesia

Selama ini fasilitas drive thru sering dianggap ekslusif bagi para pengendara mobil. Bahkan muncul pertanyaan “Bisakah fasilitas itu digunakan oleh motor?“.

Selain itu, beberapa warganet kerap mengaku malu kalau menggunakan layanan drive thru saat mengendarai motor.

Karena topik itu menjadi sesuatu yang sering di bahas, akhirnya pihak McDonald’s angkat suara lewat sebuah video terbaru mereka. Selain menjawab pertanyaan netizen, video tersebut juga seolah menggambarkan arti kesetaraan yang sebenarnya.

“Apapun kendaraanmu, di Drive Thru McDonald’s semua di jalur yang sama dan bisa pesan tanpa turun dari kendaraan. Walau di jalan raya kita berbeda, namun di sini semua sama,” tulis mereka pada unggahan tersebut.

Sementara itu dalam video tersebut diceritakan bahwa pada suatu pagi, terlihat berbagai jenis kendaraan yang sedang mengantre untuk melakukan drive thru di McDonald’s.

McDonald's Rilis Video Kampanya Terbaru, Kesetaraan Jadi Pesan yang Tersirat!
via Instagram @McDonaldsid

Tidak lama kemudian terdengar suara latar “Di sini, bajaj boleh sejalur dengan sepeda, motor saja bisa kalah cepat dengan skateboard, mau naik mobil, atau becak pasti dapet giliran. Semua bisa pesan tanpa turun dari kendaraan. Jadi biarpun di jalan kita berbeda, di sini kita tetap sama. Hanya di drive thru McDonald’s.”

Kampanye ini semakin lengkap dengan penggunaan tagar yang penuh makna yaitu, #BedaRodaSatuJalur.

Asli bagus banget videonya!!!