Perilisan album baru Mocca disertai dengan konser virtual

Mocca telah merilis materi baru lewat album “Day By Day.”

Album tersebut jadi album keenam dan dirilis secara fisik 11 November lalu, bertepatan dengan ulang tahun ke-21 band asal Kota Kembang ini.

Dilansir dari CNN, Mocca menyebut “Day by Day” sebagai eksplorasi baru yang berbeda dari album-album sebelumnya. Mereka menawarkan harapan dan optimisme yang dibutuhkan saat ini.

Baca juga: Kenalan Dengan Dharma, Band Death Metal Penyebar Ajaran Agama Buddha dari Taiwan

Album baru Mocca juga dirilis di sejumlah negara tetangga

Perlu diketahui, “Day by Day” nggak cuma tersedia di Indonesia.

Album itu dalam format fisik cakram padat (CD) dengan jumlah terbatas sebanyak 500 kopi. Distribusinya juga merentang ke negara tetangga seperti Jepang, Taiwan, dan Korea Selatan.

Mereka juga menyiapkan lagu “All The Way” bahasa Jepang untuk masuk dalam album yang rilis di luar negeri.

Baca juga: Kartu Pokemon dengan Kondisi Sempurna Ini Dilelang, Diperkirakan Tembus Nilai Rp 5 Miliar!

Gelar konser virtual

Bekerja sama dengan SOCA, start up yang fokus pada live events dan digital art, Mocca juga siap tampil lewat konser virtual.

Gelaran bertajuk Soca In Depth: Day By Day Virtual Concert tersebut hadir dalam bentuk film pendek yang terbagi dalam empat episode. Dengan demikian, penonton akan menyaksikan penampilan musik dalam satu cerita.

Konser tersebut akan menggunakan teknologi 360-shot videografi dan akan ditayangkan secara berturut setiap hari pada situs Soca mulai tanggal 7 Januari. Tiket sudah bisa dibeli sejak 28 Desember lalu.

Semua yang menyaksikan akan merasakan sensasi yang berbeda dari konser-konser Mocca sebelumnya. Semoga bisa menjadi pengalaman yang tak terlupakan dan menyenangkan untuk semua MoccaFriends,” kata vokalis Arina Ephipania.

(Foto: Instagram/moccaofficial)