Dalam kapasitasnya sebagai Utusan Khusus Presiden bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, Raffi Ahmad memberikan tanggapannya terkait fenomena hashtag (tagar) #KaburAjaDulu yang sempat viral di media sosial.

Muncul dari keresahan rakyat atas kondisi Indonesia, Raffi Ahmad respons hashtag #KaburAjaDulu

Komentar tersebut disampaikan saat dirinya melakukan kunjungan ke Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI) pada Rabu, 19 Februari 2025.

Raffi Ahmad menekankan pentingnya peran generasi muda dan para influencer dalam membentuk opini publik, terutama terkait penggunaan tagar yang berpotensi mempengaruhi persepsi masyarakat.

Menurut Raffi, tagar #KaburAjaDulu yang viral perlu direspons dengan sikap yang bijaksana, karena dapat berdampak pada citra pekerjaan di luar negeri.

“Saya rasa tagar ini bisa dibalik menjadi lebih positif. Sebagai generasi muda dan influencer, kita harus memastikan konten yang kita buat itu memberikan dampak yang baik bagi masyarakat. Tagar ini bisa jadi sarana untuk menyampaikan pesan positif, apalagi terkait dengan pekerja migran Indonesia,” ujar Raffi Ahmad saat memberikan komentar di Jakarta, dilansir Kompas, Kamis, 20 Februari 2025.

Raffi klaim pemerintah terus berupaya tingkatkan program, jaminan, dan kesejahteraan para pekerja migran

Lebih lanjut, Raffi juga menekankan pentingnya mendukung kebijakan pemerintah dalam memperhatikan kesejahteraan pekerja migran Indonesia yang bekerja di luar negeri.

Dia mengungkapkan bahwa kunjungannya ke P2MI merupakan langkah konkret untuk mendalami kondisi pekerja migran serta mencari solusi agar mereka dapat bekerja dengan aman dan terlindungi.

“Kami ingin memastikan bahwa para pekerja migran mendapatkan perlindungan yang maksimal. Pemerintah terus berupaya meningkatkan program-program yang memberikan jaminan keselamatan dan kesejahteraan bagi mereka yang bekerja di luar negeri,” lanjutnya.

Dapat kritik dari warganet karena mau ganti #KaburAjaDulu jadi #PergiMigranPulangJuragan

Dalam sebuah video yang diunggah oleh sebuah akun dengan username @ARSIPAJA di X (dulunya Twitter), Raffi Ahmad mengusulkan untuk mengganti hashtag #KaburAjaDulu dengan #PergiMigranPulangJuragan yang ia nilai lebih positif dan mengarah ke tujuan yang positif.

“Dengan hashtag adanya tadinya kabur aja ini kita harus membuat hashtag ini menjadi vibesnya positif, di mana kita nanti akan menyuarakan hashtag yang lebih baik, yaitu Pergi Migran Pulang Juragan. Nah, itu kan vibes-nya lebih positif,” tutur Raffi dilansir CNN Indonesia Jumat, 21 Februari 2025.

Pernyataan tersebut langsung mendapat respon negatif dari masyarakat Indonesia khususnya warganet di sejumlah platform media sosial.

Warganet mengkritik tindakan yang dilakukan Raffi disebut tone deaf dan tidak memahami apa masalah yang terjadi di lapangan dan menjadi alasan utama dari tercetusnya tagar #KaburAjaDulu tersebut.

—-

Let uss know your thoughts!