Supaya para penggemar My Hero Academia bisa menikmati konten on the go!

Para penggemar My Hero Academia kini bisa memainkan karakter mereka lewat mobile game!

Pasalnya Funimation dan Sony telah bekerja sama untuk mengadaptasi serial anime/manga tersebut jadi game yang berjudul “My Hero Academia: The Strongest Hero.”

Baca juga: Captain America 4 akan Digarap!

Akan tersedia untuk iOS dan Android jelang akhir tahun

Game ini akan menghadirkan Story Mode dimana pemain bisa menciptakan timnya sendiri untuk mengalahkan karakter antagonis Shigaraki dan Nomu.

Ada pula mode PvP dan mode co-op jika lo ingin bermain bersama teman.

Game ini juga menjanjikan deretan karakter favorit para penggemar, mulai dari anak-anak kelas 1-A seperti Midoriya, Bakugo dan Todoroki, hingga pro hero seperti All Might dan Endeavor, serta karakter villain seperti Stain.

Bersamaan dengan peluncuran musim baru serial My Hero Academia, Funimation berkomitmen untuk memuaskan para fans dengan berbagai sajuan baru lintas platform, dan di (game ini), para penggemar bisa menikmati konten dan para karakter setiap hari,” ujar Mitchel Berger, Senior Vice President dari Global Commerce untuk Funimation Global Group.

Penantian para penggemar atas serial ini tengah tinggi-tingginya, dan ini adalah momen yang tepat buat para penggemar untuk menikmati game mobile waralaba ini di luar kawasan Asia untuk kali pertama,” lanjutnya.

Game ini akan dirilis pada akhir tahun ini untuk iOS dan Android.

Baca juga: Attack On Titan Tamat, Dirayakan dengan Perilisan Ramen Edisi Spesial

Tentang My Hero Academia

Waralaba ini diperkenalkan pertama kali pada tahun 2016.

Kisahnya fokus pada karakter Izuku Midoriya, seorang bocah tanpa kekuatan super di dunia yang dipenuhi orang-orang berkekuatan super.

Meski begitu, Izuku Midoriya tetap ingin menjadi superhero dan menjadi pelajar di sekolah khusus superhero.

Serial tersebut menuai respon yang begitu sukses, pada tahun 2020 lalu menenpati posisi kedelapan sebagai manga dengan penjualan tertinggi, hingga diadaptasi menjadi anime dan film layar lebar.