“Healing” ternyata ampuh, terutama kalo ke alam
“Healing” ke alam, ternyata beneran ampuh. Hal ini bahkan terbukti secara ilmiah.
Dikutip dari Science Alert, menghabiskan waktu di alam terbuka terbukti bisa mengurangi stress, menurunkan tekanan darah, mengurangi kecemasan hingga membuat fokus dan memori menjadi lebih baik.
Baca juga: California Legalkan Penggunaan Jenazah untuk Pupuk Kompos Mulai 2027
Penelitian “healing”
Studi ilmiah tersebut dilakukan para ahli di Max Planck for Human Developmen dengan melibatkan 63 sukarelawan.
Para sukarelawan tersebut diminta untuk menuntaskan sejumlah pertanyaan dan pemindaian MRI.
Mereka lalu secara acak diminta untuk berjalan-jalan di area seperti pusat perbelanjaan atau di area alami seperti hutan. Mereka juga harus berjalan dengan rute tertentu tanpa berhenti dan melihat ponsel mereka.
Setelah itu, mereka pun kembali menjalani pemindaian MRI.
Mereka yang menghabiskan waktu di hutan pun terbukti lebih fokus dan menikmati perjalanan mereka daripada sukarelawan di kota.
Baca juga: Influencer di Russia Terancam Penjara Karena Pake Instagram
Perbedaan aktivitas amigdala
Para ahli mempelajari amigdala alias bagian otak yang berkatian dengan kemampuan emosional.
Menurut mereka, bagian tersebut tidak terlalu aktif bagi mereka yang tinggal di pedesaan.
“Hasil ini mendukung asumsi positif sebelumnya antara alam dengan kesehatan otak. Tetapi, studi ini adalah yang pertama membuktikan adanya kaitan itu,” kata Simone Kuhn, kepala Lise Meitner Group for Environmental Neuroscience di Max Planck Institute for Human Development.
Your thoughts? Let us know!