Salah satu film yang dinantikan sejak lama, Fast & Furious 9 dikabarkan batal untuk rilis pada Mei 2021 nanti. Terhitung sudah tiga kali film ini memundurkan jadwal perilisannya.

Universal Pictures yang menaungi film ini pun membuat pengumuman melalui akun media sosialnya. Gak capek apa ya mundurin tanggal rilis terus, yang nungguin aja capek.

Fast & Furious 9 Mundur Lagi!

Pandemi Covid-19 emang bikin industri film jadi kacau. Berbagai studio film Hollywood pun sampai harus mengubah tanggal rilis yang mestinya tayang di tahun 2020 kemarin.

Termasuk Fast & Furious 9 yang sudah mengalami kemunduran jadwal rilis berkali-kali. Padahal, film ini sudah jadi yang paling ditunggu-tunggu penggemarnya sejak tahun lalu.

Baca juga:

Fast & Furious 9
The Telegraph

Berawal dari rilis Mei 2020, namun tanpa ragu mengudurkannya satu tahun ke April 2021. Keputusan Universal Pictures dirasa sangat tepat karena kebanyakan bioskop juga baru diperbolehkan beroperasi pada akhir tahun 2020. Tapi di bulan Oktober 2020, mereka tiba-tiba memundurkannya lagi ke Mei 2021.

Sampai akhirnya, sekarang harus mundur lagi satu bulan ke 25 Juni 2021. Pihak Universal Pictures pun berharap ini jadi tanggal terakhir dan tidak akan mundur lagi.

Film Universal Pictures Lain yang Mundur

Fast & Furious 9
Universal Pictures

Nyatanya, tidak hanya Fast & Furious 9 yang mundur tanggal rilisnya. Film Minions: The Rise of Gru juga kembali mundur cukup jauh.

Rencana rilis pada 2 Juli 2021 pun batal. Mereka memutuskan untuk mundur satu tahun ke 1 Juli 2022 mendatang.

Yang penting sabar-sabar aja buat nonton kedua film ini ya. Kalau balik ngomongin soal F9, kabarnya akan mengisahkan tentang Dominic Toretto yang bertemu dengan adiknya, Jakob Toretto.

Menariknya, muncul sosok Han yang sudah mati dari sekuel sebelumnya pada trailer film ini. Duh, jadi makin penasaran.

_

Sabar ya guys nunggu film-film di bioskop. Mending sekarang nonton yang ada di layanan streaming dulu aja, hehe.