Film kini menjadi salah satu hiburan utama masyarakat. Dikarenakan pandemi Covid-19 yang mengharuskan semua orang harus tinggal di dalam rumah dalam jangka waktu tertentu. Nah,kali ini artikel akan membahas mengenai film yang diangkat dari kisah nyata dan mempunyai alur yang menarik. Penasaran apa saja? Simak ulasannya di bawah ini.Â
Beautiful MindÂ
Pertama ada film barat yang berjudul Beautiful Mind. Film ini menceritakan tentang seorang matematikawan jenius bernama John yang merupakan lulusan dari Massachusetts Institute of Technology (MIT). Berkat kecerdasannya itu, ia pun mendapat tugas penting dari Pentagon untuk memecahkan sandi komunikasi Rusia. Namun ternyata, itu hanya sebuah ilusi karena dirinya menderita skizofrenia.Â
The Great DebatersÂ
Selanjutnya ada film yang berjudul The Great Debaters. Film ini diangkat dari kisah nyata yang berlatar pada tahun 1953. Berkisah tentang kelompok debat dari Wiley College, Texas, Amerika Serikat yang merupakan kampus khusus mahasiswa berkulit hitam. Di mana pada saat itu, isu rasisme sedang marak terjadi.Â
Nah, pada akhirnya, ada lomba debat antar kampus yang diadakan. Profesor Tolson yang merupakan salah satu dosen di Wiley College membentuk sebuah kelompok debat untuk menyuarakan rasisme yang terjadi. Namun, kelompok debat juga harus waspada karena mereka melawan kampus-kampus ternama lainnya, tak terkecuali Universitas Harvard.Â
Catch Me If You CanÂ
Film lainnya ada Catch Me If You Can. Bercerita tentang Frank W. Abagnale yang merupakan perampok bank handal. Oleh karena itu, seorang agen FBI bernama Carl Hanratty menjadikannya target buruan. Namun, karena otaknya yang begitu cerdas, Frank selalu berhasil menipu Carl berulang kali.Â
Hotel MumbaiÂ
Film menarik lain yang bisa kalian tonton adalah Hotel Mumbai. Ini merupakan film yang mengangkat kisah dari serangan teroris di India pada tahun 2008 lalu. Nah, di film ini lebih fokus kepada penyerangan di hotel terkenal Mumbai dengan sudut pandang pelayan dan tamu hotel.Â
Dunkirk Â
Ada juga Dunkirk yang mengadaptasi kisah nyata dari operasi militer untuk menyelamatkan para tentara yang terjebak di perang dunia ke-2. Di sini terdapat 400ribu tentara Inggris dan Prancis yang terjebak di Dunkirk. Mereka semua menunggu bala bantuan datang karena kondisi mereka sendiri sudah kritis.Â
The Imitation GameÂ
Bagi kalian yang suka gadget, sepertinya harus menonton film berjudul The Imitation Game. Karena film ini merupakan biografi dari Alan Turing si pencetus mesin yang menjadi cikal bakal terciptanya gadget. Di sini Alan Turing diminta oleh Britania Raya untuk memecahkan kode enigma, sebuah mesin pengirim pesan milik Jerman yang merupakan musuh besar Britania Raya pada saat perang dunia kedua.Â
Itulah beberapa film yang diangkat dari kisah nyata. Semuanya punya alur menarik dengan ciri khas masing-masing. Bagaimana, kalian ingin menonton yang mana nih?Â
Baca juga: Bermalam di Hotel G30S PKI, Remaja Ini Lihat Berbagai Sosok Misterius! [Kisah Nyata]