Gucci kembali eksplor tren kolaborasi lintas genre bersama Fnatic!

Untuk sekarang ini, sepertinya kolaborasi akan menjadi langkah terbaik untuk meningkatkan penjualan, apalagi dalam kondisi pandemi seperti ini.

Kolaborasi pun tidak hanya berkutat pada satu industri dan genre. Lihat saja apa yang dilakukan sebuah brand fashion, Gucci.

Sebelumnya, Gucci sempat merilis koleksi virtual khusus untuk permainan Tennis Clash. Kali ini, Gucci nampaknya masih ingin mengeksplorasi dengan kolaborasi lintas genre bersama sebuah tim pemain League of Legends dari Fnatic.

Fnatic merupakan sebuah organisasi esports dan gaming profesional yang berasal dari London, Inggris. Nah, bersama mereka, Gucci akan memperkenalkan peluncuran koleksi kolaboratif lintas genre ini.

Jam tangan “Gucci Dive”

Fnatic x Gucci Dive Watch Release Information | HYPEBEAST
via Hypebeast

Kolaborasi yang dilakukan Gucci dan Fnatic kali ini terdapat pada sebuah jam tangan yang diberi nama “Gucci Dive“.

Jam tangan buat berenang? Bukan.

Gucci Dive di sini merupakan penggambaran semangat dan reputasi dari Fnatic setiap kali bermain League of Legends. Untuk pemilihan warnanya juga didapatkan dari warna dominan dari tim tersebut, hitam dan oren.

Engadget The Morning After | Engadget
via Endgadget

Untungnya warna dominannya adalah hitam, jadi Gucci Dive ini masih cocok kalau digunakan dengan outfit warna lainnya.

Gucci Dive details

Selain didominasi oleh warna hitam dengan aksen lainnya berwarna oren, penempatan logo Gucci dan Fnatic juga akan terlihat dalam jam tangan ini. Logo Gucci akan sebagai pengganti angka 12 dan logo Fnatic sebagai pengganti angka 6.

Tidak hanya itu, angka lainnya pun akan digantikan dengan logo bintang dan lebah yang diletakkan selang-seling.

Jam berukuran 40mm ini juga dilapisi bahan stainless steel yang dilengkapi dengan rubber hitam bertuliskan “Gucci“.

Gucci teams with Esports org, Fnatic to create a gaming-inspired watch
via LifestyleAsia

Modelnya yang sporty membuat jam Gucci Dive cocok untuk berbagai kalangan usia. Sebagaimana berkolaborasi dengan tim esports, jam tangan ini juga tentunya akan menunjang penampilan mereka saat bertanding dan tidak akan mengganggu gerak tangan pemain.

_

BURUAN! Ternyata stok Gucci Dive ini sangat terbatas dan bisa lo dapatkan di situs resmi Gucci.