Permintaan brodacaster 

Laga Arema vs Persebaya yang berlangsung malam hari ternyata permintaan pihak broadcaster.

Fakta baru ini diungkap oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Harus dipenuhi

https://www.instagram.com/p/Cjh-lEQLYv7/

Dilansir dari Detik, Anggota Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF), Rhenald Kasali menyebut PT LIB harus memenuhi permintaan broadcaster.

PT LIB mengatakan broadcaster mintanya begitu, harus dipenuhi,” kata Rhenald  di kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Rabu (12/10).

Lebih lanjut diketahui ada kontrak yang bernilai besar antara PT LIB dan broadcaster.

Mereka mengatakan (pertandingan tetap digelar malam), karena broadcaster minta tetap main,” imbuh Rhenald.

Laga Arema vs Persebaya tidak bisa diubah lagi

Laga Arema vs Persebaya di Malam Hari Ternyata Permintaan Stasiun TV?
via Viva

PT LIB disebut terlalu sering megubah jadwal pertandingan.

Karena itu laga antara Arema FC vs Persebaya saat itu tidak mungkin diubah.

PT LIB mengatakan kita (LIB) sudah terlalu sering ubah jadwal (pertandingan),” lanjutnya.

Begini respon broadcaster soal jam tayang laga Arema vs Persebaya

Uniknya pengakuan PT LIB justru bertolak belakangan dengan penjelasan broadcaster.

Direktur Programing broadcaster menjelaskan susunan jadwal Liga justru diatur oleh PT LIB.

Tapi sekali lagi, tadi kami menjelaskan bahwa jadwal tayang itu sudah disusun dari awal oleh PT LIB dikoordinasikan dengan kami,” kata Harsiwi setelah memberikan keterangan kepada Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) Tragedi Kanjuruhan, Selasa (11/10).

Dia melanjutkan jadwal memang bisa berubah sesuai kondisi lapangan.

Namun pihak penyiar tetap harus mengikuti jadwal dari PT LIB.

Top image via Kompas

Jadi mana nih yang bener?

Let us know your thoughts!