Layanan angkut pasien OTG dibuka PT Blue Bird. Perusahaan tersebut resmi membuka layanan antar jemput penumpang untuk memenuhi kebutuhan mereka.

Mulai dari tes Covid-19, isolasi mandiri dan perjalanan menuju ke rumah sakit.

Layanan angkut OTG Bluebird dikenalkan sebagai ‘Golden Bird’

Berita ini diketahui usai salah seorang pengguna Twitter mencantumkan tangkapan layar soal layanan terbaru perusahaan tersebut. Pada cuitan itu, disebutkan kalau sekarang masyarakat dapat memesan ‘Golden Bird’ untuk keperluan yang sudah dijelaskan di atas.

Pihak Bluebird sendiri juga mencuitkan pengumuman bertuliskan “Informasi seputar layanan Goldenbird Special Care. Kami menggunakan armada & pengemudi khusus untuk layanan ini.”

Selain itu mereka juga menyematkan nomor pemesanan 021-794 4444 sebagai kontak resmi yang disediakan bagi pelanggan yang ingin memesan Goldenbird.

“Dengan catatan pengantaran hanya untuk OTG (Orang Tanpa Gejala) saja dan harus ada surat rujukan dari dokter kalau ybs bisa diantar tanpa pendamping tenaga kesehatan,” tulis mereka menjelaskan ketentuan pengantaran penumpang.

Kendati demikian, Blue Bird memastikan bahwa pihaknya tidak menyediakan layanan untuk mengantar pasien Covid-19 yang bergejala.

Begini fasilitas armada Golden Bird

Berbeda dengan dengan fasilitas lain, Goldenbird memiliki armada khusus yang dilengkapi dengan beberapa keypoint untuk menjamin keselamatan penumpang dan pengendara.

Seluruh driver alias pengemudi Goldenbird sudah dipastikan menerima vaksin dan mereka diperlengkapi dengan APD (Hazmat, Masker, Faceshield). Sementar itu disinfektan armada juga dilakukan secara rutin.

Kendaraan yang digunakan akan diperlengkapi dengan HEPA filter dan selama perjalanan, AC akan terus menyala namun jendela dibuka untuk memperlancar sirkulasi udara.

Image

Sejauh ini pemesanan armada berlaku untuk wilayah Jabodetabek dan pemesanan wajib dilakukan setidaknya H-1 sebelum penggunaan.