Akun Facebook umumnya dimiliki oleh seorang manusia atau hewan peliharaan. Namun uniknya, seekor kuda di Arkansas yang mendapat tittle gelar kuda paling ganteng di Dunia disebut juga memiliki akun Facebook.
Saking ganteng dan gagah, kuda bernama Frederik itu mendapat julukan “The Great” dari para netizen dunia maya.
Berusia 20 tahun, Frederik bertubuh kekar dan begitu menawan
Kuda yang saat ini berusia 20 tahun memiliki tubuh yang kekar dengan surai panjang bergelombang sepanjang tengkuknya.
Penampilan kuda itu membuat fans menggambarkannya sebagai kuda “tampan” dan “seksi”.
“Pertama kali saya melihatnya, saya tahu dia adalah kuda jantan yang luar biasa,” tutur Stacy Nazaro, pemilik Pinnacle Friesians, peternakan yang mengurus Frederik seperti dilansir The Guardian.
Kepopuleran Fredik membuatnya punya akun Facebook tersendiri
Ketenaran Fredik the Greak sebagai kuda paling tampan di dunia dimulai pada tahun 2016 silam. Saat itu fotonya viral di media sosial.
Diketahui, dirinya bahkan sampai mempunyai akun Facebook sendiri untuk menampilkan fotonya yang sedang beraktvitias di peternakan.
https://www.facebook.com/frederikthegreatfriesianstallion/videos/4818817319645/
Bahkan sampai saat ini, gelar kuda paling ganteng masih terus melekat dengan Frederik the Great. Hal itu terbukti dengan munculnya lusinan foto Frederik saat Lo mencari keyword “the most handsome horse” di Google.
Kuda ganteng yang berasal dari Belanda
Seperti dijelaskan Nazario kepada The Guardian, Frederik ternyata merupakan jenis friesian stallion yang didapatkanya dari Belanda.
Saat pertama diadopsi, Frederik baru berusia 6 tahun. Lebih lanjutnya, Nazaro menyebut kuda ini bukan hanya ganteng dari tampilan fisik, melainkan juga memiliki sifat manis.
“Kepribadiannya cocok dengan penampilannya. Dia fenomenal. Tempramennya manis. Saya bisa metelakan bayi tepat di sebelahnya dan dia akan bersikap lembut dengannya. Dia raksasa yang lembut,” tutur Nazario.
Salah satu fiturnya yang paling khas adalah suraiannya yang panjang. Fitur itu juga disebutkan Melody Hames. seorang penata rambut kuda di Lachasire, Inggris sebagai daya tarik tersendiri dari Frederik.
“Dia sangat mulia untuk dilihat. Anda dapat melihat kekuata dan keanggunan pada saat yang bersamaan,” tutur Hames.
Dengan berbagai kelebihan yang dimilkinya, Frederik kerap mendapatkan ‘job’ foto dan berlomba di kontes kecantikan.