Perdana, seragam baru satpam dipamerkan di Lapangan Bhayangkara Polri
Atasan krem dan celana cokelat tua, beginilah seragam Satuan Pengamanan (Satpam) yang baru diubah lagi supaya tak tertukar dengan polisi!
Selasa, 2 Februari ini, Polri resmi mengumumkan dan mengenalkan desain seragam tersebut. Hal ini mereka lakukan berbarengan dengan upacara Hari Ulang Tahun ke-41 Satpam di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri.
Sekitar 500 personel Satuan Pengamanan sudah mengenakan seragam barunya yang berwarna krem saat menghadiri upacara tersebut.
Desain seragam baru
Para satpam terlihat berbaris dengan rapi menggunakan atribut lengkap di baju barunya.
Melansir CNN, di bagian lengan kiri ada emblem dari masing-masing perusahaan tempat penyedia jasa pengamanan. Sementara di lengan kanan ada logo kepolisian daerah tempat mereka bertugas.
Celananya pun masih berwarna cokelat tua, lengkap dengan tongkat satpam.
“Prinsip-prinsip penuntun satuan pengamanan. Satu, kami anggota satuan pengamanan memegang teguh disiplin, patuh dan taat pada pimpinan, jujur dan bertanggung jawab. Dua, kami anggota satuan pengamanan senantiasa menjaga kehormatan diri dan menjunjung tinggi kehormatan satuan pengamanan,” ucap perwakilan satpam dengan khidmat di lokasi upacara, mengenakan seragam barunya.
Satpam butuh identitas sendiri
Kepada Detik, Karo Penmas Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan menjelaskan tentang keputusan Polri mengganti warna seragam satpam.
“Satpam sekarang menjadi profesi baru sebagai pengemban fungsi kepolisian terbatas perlu identitas yang berbeda dengan Polri selaku pembinanya dan seragam institusi lainnya,” ujar Ramadhan.
Selain membedakan dengan polisi dan supaya masyarakat tak makin bingung, perubahan ini juga ada agar satpam memiliki kebanggaan tersendiri.
“Perlunya identitas sendiri agar tidak terjadi kebingungan warga masyarakat terhadap Polri dan satpam. Namun, satpam tetap memiliki kebanggaan dengan seragam barunya,” lanjutnya.
—
Any opinion on this new design? Let us know!
Baca juga: